Jun 2025
18

POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
Kiprah 17 Tahun Pertamina Drilling Membantu Pencapaian Produksi Migas Nasional
etalase | Kamis, 6 Maret 2025 | 11:59:26 WIB
Editor : wislysusanto | Penulis : rls

JAKARTA - Selama 17 tahun beroperasi, PT Pertamina Drilling Services Indonesia (Pertamina Drilling) telah menjadi salah satu pilar penting dalam upaya pencapaian produksi minyak dan gas (migas) Nasional. Sebagai anak perusahaan PT Pertamina Hulu Energi (PHE) selaku Subholding Upstream PT Pertamina (Persero), Pertamina Drilling memiliki komitmen yang kuat untuk mendukung kebutuhan energi dalam negeri. Hal ini diwujudkan dengan menyediakan jasa pengeboran yang handal dan efisien.

Direktur Utama Pertamina Drilling, Avep Disasmita mengungkapkan, “Sejak didirikan pada tahun 2008, Pertamina Drilling telah mengembangkan berbagai inovasi teknologi dalam sektor pengeboran migas. Perusahaan ini telah berhasil melakukan pengeboran di berbagai lokasi yang menantang di seluruh Indonesia, termasuk daerah-daerah terpencil dan sulit dijangkau. Dengan armada rig yang modern dan tenaga kerja yang terlatih, Pertamina Drilling mampu melakukan pengeboran dengan efisiensi tinggi dan risiko yang minimal. Hal ini tentunya sangat penting untuk meningkatkan produktivitas dan menekan biaya operasional, sehingga hasil yang diperoleh dapat berkontribusi lebih besar terhadap pendapatan negara”.

Salah satu pencapaian yang membanggakan bagi Pertamina Drilling adalah keterlibatannya dalam berbagai proyek besar, baik yang berskala nasional maupun internasional. Pertamina Drilling telah menjalin kolaborasi dengan berbagai perusahaan migas, baik dari dalam negeri maupun luar negeri, untuk melaksanakan proyek pengeboran yang kompleks. Salah satu contoh kontribusinya adalah dalam pengembangan lapangan migas di Sumatera dan Kalimantan, yang dikenal sebagai daerah kaya akan cadangan energi.

Baca :

Pertamina Drilling juga memainkan peran penting dalam pengeboran sumur Migas Non-Konvensional (MNK), yang menjadi bagian vital dalam upaya peningkatan cadangan dan produksi migas nasional. Kinerja Pertamina Drilling per Januari 2025 menunjukkan hasil yang sangat baik, tercermin dari berbagai indikator kinerja utama. Laba Bersih yang tercatat mencapai USD 1,87 juta, atau 104,4% dari target yang telah ditetapkan untuk periode YTD Januari 2025.

Kinerja Productivity rig juga menunjukkan hasil yang menggembirakan, dengan realisasi mencapai 113,5% dibandingkan dengan target YTD Januari 2025. Hal ini menunjukkan efisiensi yang tinggi dalam pengoperasian rig selama periode tersebut.

Terbaru
华 闻
Ratusan Mahasiswa Kesehatan Ikuti Seminar...
Senin, 16 Juni 2025 | 10:30:34 WIB
Atraksi Tatung Meriahkan HUT Dewa O Ho Jiong...
Minggu, 15 Juni 2025 | 12:07:13 WIB
Artikel Popular
politik
Presiden Prabowo Tegaskan Tidak Ada Reshuflle...
Kamis, 12 Juni 2025 | 19:31:28 WIB
Kenaikan Anggaran Bantuan Parpol Perlu Lihat...
Senin, 26 Mei 2025 | 20:00:02 WIB
PSI Riau Solid Dukung Kaesang Pimpin...
Sabtu, 24 Mei 2025 | 09:06:56 WIB
hukum