|
METRORIAU.COM
|
![]() |
|
||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||

JAKARTA - Arsenal mengalahkan Bournemouth 3-2 di pekan ke-20 Liga Inggris musim ini. Hasil ini membuat skuad asuhan Mikel Arteta kian nyaman di puncak klasemen.
Bermain di Vitality Stadium, Minggu (4/1/2026) dini hari WIB, tuan rumah unggul lebih dulu di menit ke-10 lewat gol Evanilson. Namun Arsenal bangkit dan mencetak tiga gol.
Gabriel menyamakan skor di menit ke-16, lalu Declan Rice mencetak brace di menit ke-54 dan 71 untuk mengubah skor menjadi 3-1. Bournemouth hanya mampu mencetak satu gol tambahan lewat Eli Junior Kroupi di menit ke-76.*