|
METRORIAU.COM
|
![]() |
|
||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||

JAKARTA - Matchday ketujuh Liga Europa digelar Jumat (23/1/2026) dini hari WIB. Berikut hasil pertandingan selengkapnya!
Wakil Premier League Aston Villa meraih kemenangan saat bertandang ke markas klub Turki Fenerbahce. The Villans menang 1-0 berkat gol semata wayang Jadon Sancho.
Kemenangan tandang juga diraih wakil Prancis Olympique Lyon. Les Gones menang tipis 1-0 atas Young Boys dari Swiss.
AS Roma merebut poin penuh saat menjamu VfB Stutthart. Wakil dari Liga Italia ini menang meyakinkan 2-0 melalui brace Niccolo Pisilli.
Hasil mengecewakan didapat wakil Spanyol Real Betis. Antony cs menyerah 0-2 di markas klub Yunani PAOK.
Kekalahan turut didapat klub Belanda Go Ahead Eagles. Tim yang diperkuat bek Timnas Indonesia Dean James ini tumbang 1-3 di tangan Nice.
Pemain Indonesia lainnya, Calvin Verdonk, tak dimainkan Lille kala bertandang ke markas Celta Vigo. Timnya harus mengakui keunggulan tuan rumah 2-1.
Hasil-hasil di pekan ketujuh liga Europa membawa Olympique Lyon dan Aston Villa mengamankan tiket ke babak berikutnya. Keduanya masing-masing berada di urutan pertama dan kedua klasemen sementara dengan 18 poin.*