|
METRORIAU.COM
|
![]() |
|
||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||

PEKANBARU – Komisi IV DPRD Provinsi Riau berencana segera memanggil Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Riau untuk membahas Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SILPA) Tahun Anggaran 2025.
Anggota Komisi IV DPRD Riau, Zulhendri, mengatakan pemanggilan dilakukan menyusul tidak berjalannya sejumlah kegiatan, khususnya di Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkungan PUPR Riau.
“Dalam waktu dekat akan kita panggil PUPR terkait kegiatan yang tidak jalan dan SILPA tahun 2025,” ujarnya, Selasa (13/1/2026).
Selain membahas SILPA, Komisi IV juga akan mempertanyakan penyebab tidak terealisasinya program dan kegiatan di UPT-UPT PUPR.
Menurut Zulhendri, kondisi tersebut diduga menjadi salah satu faktor besarnya SILPA tahun anggaran 2025.
Terkait besaran SILPA, Zulhendri mengaku pihaknya belum memperoleh angka pasti. Namun, ia menduga nilainya mencapai ratusan miliar rupiah.
“Mungkin ratusan miliar, cuma kita enggak tahu berapa. Kita baru menduga segitu ya, karena seluruh dana-dana yang di UPT itu kan tidak jadi dilaksanakan,” jelasnya.
Meski belum menentukan jadwal pasti, Zulhendri menegaskan pemanggilan terhadap PUPR Riau akan dilakukan dalam waktu dekat.
Pemanggilan tersebut rencananya dilakukan bersamaan dengan organisasi perangkat daerah (OPD) lain yang menjadi mitra kerja Komisi IV DPRD Provinsi Riau.