Jan 2026
12

POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
Tiga Cabor Sah Jadi Anggota Baru KONI
sportainment | Senin, 30 November -0001 | 00:00:00 WIB
Editor : wisly | Penulis : Novi
Anis Murzil ST

PEKANBARU - Tiga cabang olahraga (cabor) yang mengajukan permohonan sah menjadi anggota Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Pekanbaru. Sedangkan satu cabor yang belum memenuhi syarat disahkan dengan bersyarat.

"Ada empat cabor yang bergabung menjadi anggota KONI Pekanbaru, yakni Persatuan Sepatu Roda Indonesia (Perserosi), Muaythai Indonesia (MI), Federasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI), dan Persatuan Ski Air dan Wakeboard Indonesia (PSAWI)," kata Ketua KONI Pekanbaru, Anis Murzil, Jumat (21/6).

Dikatakan Anis, awalnya hanya tiga cabor yang mengajukan permohonan untuk bergabung dalam keanggotaan KONI Pekanbaru. Namun, pada saat Rapat AnggotaTahunan (RAT) belum lama ini, pengurus cabor PSAWI Pekanbaru hadir dan menyatakan ingin masuk dalam keanggotaan KONI, hanya saja syarat-syarat administratifnya belum dilengkapi.

Baca :

Kemudian pada saat tiga cabor Perserosi, MI dan FOPI  mempresentasikan cabornya masing-masing, cabor PSAWI Pekanbaru juga ikut mempresentasikan sesuai kesepakatan dirapat anggota KONI. Dan pada rapat anggota itu juga disepakati bahwa 3 cabor FOPI, MI dan Perserosi Pekanbaru sah sebagai anggota KONI Pekanbaru.

Sedangkan untuk cabor PSAWI turut disahkan terlebih dahulu namun dengan syarat-syarat yang telah disepakati dalam rapat anggota tersebut. Syarat itu ialah, PSAWI Pekanbaru dalam waktu satu bulan ke depan sudah selesai melengkapi syarat administrasinya, kemudian dibolehkan setelah berkonsultasi dengan bidang hukum KONI Provinsi atau KONI Kota Pekanbaru, jika tidak dibolehkan maka ketentuan itu tidak bisa dijadikan dasar untuk menjadi anggota KONI.

"Itu adalah kesepakatan dari semua anggota KONI Pekanbaru pada rapat anggota," sebutnya.

Selain anggota baru tambah Anis, dalam RAT juga dibahas terkait menentukan pelaksanaan Pekan Olahraga Kota (Porkot) Pekanbaru, yang disepakati akan dilaksanakan awal September 2019, bertepatan dengan hari olahraga nasional.

Kemudian untuk cabor yang wajib ikut di Porkot adalah cabor dipertandingkan pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Riau 2021 di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), yakni sebanyak 24 cabor.*

 

 

Terbaru
sportainment
Tersingkir Dari Piala FA, MU Hampir Dipastikan Tanpa Gelar Musim Ini
Senin, 12 Januari 2026 | 10:27:17 WIB
pekanbaru
Hari Ini, Sebagian Wilayah Riau Hujan Ringan
Senin, 12 Januari 2026 | 09:23:43 WIB
dunia
Trump Tegaskan AS Harus Kuasai Greenland Sebelum China atau Rusia
Minggu, 11 Januari 2026 | 20:29:35 WIB
kampar
Elevasi Waduk Naik 1,97 Meter, Ini Penjelasan Manager PLTA Koto Panjang
Minggu, 11 Januari 2026 | 20:09:49 WIB
inhu
Bupati Apresiasi PSMTI Run Indragiri Hulu
Minggu, 11 Januari 2026 | 19:06:43 WIB
politik
Setelah Tertunda, Muhariza Dilantik Jadi Ketua DPC PDI Perjuangan Rohil
Minggu, 11 Januari 2026 | 15:00:00 WIB
华 闻
PSMTI Riau Bantu Korban Bencana di Solok...
Selasa, 30 Desember 2025 | 01:17:57 WIB
Aklamasi, Zainal Arif Terpilih Jadi Ketua PSMTI...
Senin, 29 Desember 2025 | 14:12:33 WIB
Artikel Popular
1
2
3
politik
Pilkada Tak Langsung Jadi Ancaman Demokrasi...
Kamis, 8 Januari 2026 | 20:27:09 WIB
hukum