Jan 2026
12

POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
Hari Ini, Sebagian Wilayah Riau Hujan Ringan
pekanbaru | Senin, 12 Januari 2026 | 09:23:43 WIB
Editor : wislysusanto | Penulis : mediacentre
ilustrasi

PEKANBARU- BMKG memprakirakan kondisi cuaca di Provinsi Riau pada Senin, 12 Januari 2026, didominasi udara kabur hingga berawan dengan potensi hujan ringan hingga sedang di sejumlah wilayah sejak pagi hingga malam hari.

Pada pagi hari, kondisi udara kabur hingga berawan menyelimuti sebagian besar wilayah Riau. Berdasarkan pantauan citra radar cuaca, hujan dengan intensitas ringan hingga sedang sudah berpotensi terjadi di Kabupaten Rokan Hulu dan Kabupaten Kampar.

Memasuki siang hingga sore hari, cuaca cerah berawan hingga berawan masih mendominasi. Namun, hujan dengan intensitas ringan diprakirakan turun di wilayah Kabupaten Kampar, Kabupaten Rokan Hulu, serta Kabupaten Kuantan Singingi.

Baca :

Pada malam hari, potensi hujan semakin meluas. Hujan ringan hingga sedang diprakirakan terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Rokan Hulu, Bengkalis, Kampar, Kuantan Singingi, Pelalawan, Indragiri Hulu, Rokan Hilir, serta Kota Pekanbaru. Sementara pada dini hari, hujan ringan masih berpeluang terjadi di wilayah Kabupaten Rokan Hilir dan Kabupaten Bengkalis.

Forecaster On Duty BMKG Riau, Yudhistira M, mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap perubahan cuaca.

“BMKG mengimbau masyarakat agar waspada terhadap hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang, khususnya di wilayah Kampar dan Rokan Hulu pada pagi dan malam hari, serta Kuantan Singingi dan Bengkalis pada sore atau malam hari,” ujarnya.*

Terbaru
sportainment
Tersingkir Dari Piala FA, MU Hampir Dipastikan Tanpa Gelar Musim Ini
Senin, 12 Januari 2026 | 10:27:17 WIB
pekanbaru
Hari Ini, Sebagian Wilayah Riau Hujan Ringan
Senin, 12 Januari 2026 | 09:23:43 WIB
dunia
Trump Tegaskan AS Harus Kuasai Greenland Sebelum China atau Rusia
Minggu, 11 Januari 2026 | 20:29:35 WIB
kampar
Elevasi Waduk Naik 1,97 Meter, Ini Penjelasan Manager PLTA Koto Panjang
Minggu, 11 Januari 2026 | 20:09:49 WIB
inhu
Bupati Apresiasi PSMTI Run Indragiri Hulu
Minggu, 11 Januari 2026 | 19:06:43 WIB
politik
Setelah Tertunda, Muhariza Dilantik Jadi Ketua DPC PDI Perjuangan Rohil
Minggu, 11 Januari 2026 | 15:00:00 WIB
sportainment
Piala FA, Man City Pesta 10 Gol ke Gawang Exeter City
Minggu, 11 Januari 2026 | 07:50:00 WIB
华 闻
PSMTI Riau Bantu Korban Bencana di Solok...
Selasa, 30 Desember 2025 | 01:17:57 WIB
Aklamasi, Zainal Arif Terpilih Jadi Ketua PSMTI...
Senin, 29 Desember 2025 | 14:12:33 WIB
Artikel Popular
1
2
3
politik
Pilkada Tak Langsung Jadi Ancaman Demokrasi...
Kamis, 8 Januari 2026 | 20:27:09 WIB
hukum