METRORIAU.COM
|
![]() |
|
||
POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR |
KAMPAR — Polres Kampar melaksanakan kegiatan edukasi dan penanaman pohon di Taman Kanak-Kanak (TK) Pertiwi Bangkinang Kota, Kecamatan Bangkinang Kota, Kabupaten Kampar, Selasa (7/10/2025) pagi.
Kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan terhadap Program Kapolda Riau tentang Green Policing dan gerakan Gen Z Cinta Lingkungan dan Peduli Alam.
Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolres Kampar, AKBP Boby Putra Ramadhan Sebayang, didampingi Wakapolres Kompol Andi Cakra Putra serta Kasat Binmas AKP M. Sibarani. Hadir pula Kepala TK Pertiwi, Hj. Yurlanita, para guru, serta siswa-siswi TK Pertiwi Bangkinang Kota.
Sebagai bentuk nyata kepedulian terhadap pelestarian lingkungan, peserta kegiatan menanam lima bibit pohon di area sekolah, yang terdiri atas dua bibit pohon mangga, dua bibit pohon alpukat, dan satu bibit pohon lengkeng.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Kampar memberikan edukasi kepada anak-anak mengenai filosofi “Melindungi Tuah, Menjaga Marwah”, yang menjadi pedoman Polda Riau dalam menjalankan tugas menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.