|
METRORIAU.COM
|
![]() |
|
||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||

RENGAT – Wakil Bupati (Wabup) Inhu Hendrizal membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Kepala Desa (Kades) se-Kabupaten Inhu. Rakor dilaksanakan di Ruang Rapat Bappeda Inhu, Senin (22/12/2025).
Rakor ini difokuskan pada penyelarasan program pembangunan desa, evaluasi pelaksanaan kebijakan di akhir tahun anggaran, serta penguatan peran kepala desa sebagai ujung tombak pembangunan daerah.
Dalam arahannya Wabup Hendrizal menekankan pentingnya evaluasi menyeluruh terhadap kebijakan dan program pemerintah desa, sekaligus kesiapsiagaan menghadapi perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.
Wabup menginstruksikan para Kades agar memperkuat koordinasi dengan TNI dan Polri, khususnya melalui Bhabinkamtibmas dan Babinsa, guna menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah masing-masing.
Rakor juga membahas isu strategis seperti peningkatan pelayanan publik, pengelolaan dana desa yang transparan, penguatan ekonomi masyarakat, serta kesiapsiagaan bencana. Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari BPJS Ketenagakerjaan dan KPP Pratama Rengat.
Rakor juga sekaligus dirangkai dengan pemberian penghargaan kepada sejumlah desa atas kepatuhan pajak dan kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan.*