Jan 2026
14

POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
Dua Hari, Pemutihan Pajak Kendaraan Tembus Rp2,29 Miliar
pekanbaru | Kamis, 22 Mei 2025 | 20:46:28 WIB
Editor : wislysusanto | Penulis : rivo
ilustrasi

PEKANBARU - Hari kedua pelaksanaan program pemutihan pajak kendaraan bermotor yang diluncurkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau mencatat sebanyak 3.693 unit kendaraan telah memanfaatkan program ini.

Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Riau, Evarevita menjelaskan bahwa pada hari pertama pelaksanaan, sebanyak 2.240 kendaraan terdaftar dalam program, disusul 1.453 kendaraan pada hari kedua, Selasa, 20 Mei 2025.

"Total sudah ada 3.693 unit kendaraan yang memanfaatkan pemutihan pajak. Itu tersebar di seluruh Provinsi Riau," ujar Evarevita.

Baca :

Selain membantu masyarakat, program ini juga berkontribusi besar terhadap peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

"Dalam dua hari pertama, PAD yang terkumpul mencapai Rp2,29 miliar, terdiri dari hari pertama yang terkumpul sebanyak Rp1.395.704.086, dan hari kedua terkumpul Rp900.733.389," terangnya.
Lebih lanjut dijelaskannya, tidak semua kendaraan bisa menikmati fasilitas ini. Program ini tidak berlaku bagi kendaraan yang mutasi keluar dari Provinsi Riau. Kemudian penyerahan pertama kendaraan. Dan kendaraan ex-lelang.

Evarevita menegaskan bahwa program ini bukan hanya sekadar meringankan beban masyarakat, tetapi juga menjadi momentum meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan dalam membayar pajak secara berkelanjutan.

"Kami ingin program ini benar-benar tepat sasaran dan menjadi bagian dari upaya berkelanjutan membangun budaya taat pajak di masyarakat," pungkasnya. *
 

Terbaru
nasional
Survei: 39 Persen Masyarakat Indonesia Masih Berhutang Demi Gaya Hidup
Rabu, 14 Januari 2026 | 09:23:39 WIB
pekanbaru
Pemprov Riau Siapkan Tim Khusus Kejar Pendapatan Daerah
Selasa, 13 Januari 2026 | 19:14:14 WIB
pekanbaru
Inflasi Riau Dipicu Bencana Sumatera, Pemprov Datangkan Pangan dari Jawa
Selasa, 13 Januari 2026 | 18:31:22 WIB
politik
Komisi IV DPRD Riau Akan Panggil PUPR Bahas SILPA 2025
Selasa, 13 Januari 2026 | 14:08:52 WIB
rohul
Pengurus DPC PJI Rokan Hulu 2026-2029 Dikukuhkan
Selasa, 13 Januari 2026 | 14:05:00 WIB
华 闻
PSMTI Riau Bantu Korban Bencana di Solok...
Selasa, 30 Desember 2025 | 01:17:57 WIB
Aklamasi, Zainal Arif Terpilih Jadi Ketua PSMTI...
Senin, 29 Desember 2025 | 14:12:33 WIB
Artikel Popular
politik
Komisi IV DPRD Riau Akan Panggil PUPR Bahas SILPA...
Selasa, 13 Januari 2026 | 14:08:52 WIB
Pilkada Tak Langsung Jadi Ancaman Demokrasi...
Kamis, 8 Januari 2026 | 20:27:09 WIB
hukum
Brigjen Jossy Pamit: Terima Kasih,...
Senin, 12 Januari 2026 | 15:32:02 WIB