Jan 2026
13

POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
Atlas Gym & Fitness Centre Hadir di Pekanbaru, Terlengkap dan Modern
potensa | Sabtu, 11 Oktober 2025 | 15:28:03 WIB
Editor : wislysusanto | Penulis : wsl
Grand opening ditandai dengan pengguntingan pita dan pemotongan tumpeng oleh pemilik dan manajemen, Sabtu (10/11/2025).

PEKANBARU -  Atlas Gym & Fitness Centre Jalan Yos Sudarso no 102 A-F yang merupakan pusat kebugaran modern dan terlengkap hadir di Kota Pekanbaru. Grand opening ditandai dengan pengguntingan pita dan pemotongan tumpeng oleh pemilik dan manajemen, Sabtu (10/11/2025).

Manajer Atlas Gym & Fitness Centre, Edo mengatakan, Atlas Gym & Fitness Centre merupakan salah satu pusat kebugaran terbesar di Pekanbaru. Memiliki alat gym berstandar internasional dan terlengkap serta modern. Ditambah dengan berbagai fasilitas lainnya, di antaranya locker room, shower, handuk besar dan kecil, sauna, coffee shop indoor maupun outdoor dan lainnya.

Selain itu, lanjutnya, Atlas Gym & Fitness Centre mempunyai area parkir yang luas. Sedangkan personel trainer sudah berlisensi dan pengalaman, sehingga member merasa nyaman berolahraga.

Baca :

  • Tidak ada artikel terkait ditemukan.

"Saat ini, kami memberikan potongan harga besar-besaran, yaitu diskon 50 persen untuk masyarakat yang ingin menjadi member. Masyarakat cukup membayar Rp2 jutaan untuk member satu tahun," ungkapnya sambil mengatakan Atlas Gym & Fitness Centre buka mulai pukul 8.00 WIB hingga 21.00 WIB.

Dikatakannya,  Atlas Gym & Fitness Centre tidak hanya bagi mereka yang membangun otot, tapi juga mental. Rumah bagi mereka yang ingin berkembang, sesuai dengan arti nama tempat gym, Atlas yang berasal dari mitologi Yunani kuno. Atlas merupakan seorang Titan yang terkenal karena kekuatan dan kecerdasannya yang luar biasa.

Selain gym, Atlas Gym & Fitness Centre menawarkan kelas zumba, dance, muay thai, yoga, aerobic dan lainnya untuk usia muda maupun usia lanjut. Baik laki-laki maupun perempuan.

Sementara itu, Pemilik Atlas Gym & Fitness Centre, Lindawati mengatakan, gym merupakan salah satu tempat untuk menjaga dan meningkatkan kesehatan, sehingga banyak masyarakat yang datang ke tempat gym. "Kami hadir untuk memberikan pilihan bagi masyarakat Pekanbaru. Sampai hari ini, sudah lebih 200 member yang bergabung," pungkasnya.

Grand opening dimeriahkan atraksi barongsai dan senam zumba dan turut dihadiri para member dan mitra  Atlas Gym & Fitness Centre.*

Terbaru
pekanbaru
Pemprov Riau Siapkan Tim Khusus Kejar Pendapatan Daerah
Selasa, 13 Januari 2026 | 19:14:14 WIB
pekanbaru
Inflasi Riau Dipicu Bencana Sumatera, Pemprov Datangkan Pangan dari Jawa
Selasa, 13 Januari 2026 | 18:31:22 WIB
politik
Komisi IV DPRD Riau Akan Panggil PUPR Bahas SILPA 2025
Selasa, 13 Januari 2026 | 14:08:52 WIB
rohul
Pengurus DPC PJI Rokan Hulu 2026-2029 Dikukuhkan
Selasa, 13 Januari 2026 | 14:05:00 WIB
sportainment
John Herdman Diperkenalkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Selasa, 13 Januari 2026 | 14:01:30 WIB
华 闻
PSMTI Riau Bantu Korban Bencana di Solok...
Selasa, 30 Desember 2025 | 01:17:57 WIB
Aklamasi, Zainal Arif Terpilih Jadi Ketua PSMTI...
Senin, 29 Desember 2025 | 14:12:33 WIB
Artikel Popular
1
3
5
politik
Komisi IV DPRD Riau Akan Panggil PUPR Bahas SILPA...
Selasa, 13 Januari 2026 | 14:08:52 WIB
Pilkada Tak Langsung Jadi Ancaman Demokrasi...
Kamis, 8 Januari 2026 | 20:27:09 WIB
hukum
Brigjen Jossy Pamit: Terima Kasih,...
Senin, 12 Januari 2026 | 15:32:02 WIB