Jan 2026
13

POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
Peringati Hari Oeang, 1305 Kantong Darah Terkumpul
huawen | Kamis, 30 Oktober 2025 | 10:48:42 WIB
Editor : wislysusanto | Penulis : *
Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika.,S.I.K ikut mendonorkan darahnya.*

PEKANBARU - Sebanyak 1305 kantong darah terkumpul dalam aksi donor darah di ballroom Hotel Furaya, Rabu (29/10/2025). Baksos dilaksanakan Kementerian Keuangan Republik Indonesia (RI) Riau Satu bersama Ikatan Keluarga Persaudaraaan Tionghoa Bengkalis (IKPTB), Jumat Berkah, RS Awal Bros, Klini Thamrin dan Palang Merah Indonesia (PMI) Pekanbaru.

Hadir saat donor darah Kepala Kantor Wilayah DJP Riau, Ardiyanto Basuki, Ketua IKPTB, Mulianto Tan, Pembina IKPTB, Toni, Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika.,S.I.K. Donor darah dalam rangka memperingati Hari Oeang dimulai pukul 7.00 WIB hingga 17.00 WIB.

Total terdapat 1481 masyarakat yang mendaftar untuk mengikuti donor darah. Namun 1305 orang yang berhasil mendonorkan darahnya. Sedangkan calon pendonor tidak lulus berjumlah 176 orang dikarenakan HB tinggi/rendah, tekanan tinggi/rendah, riwayat penyakit, usia lanjut dan lainnya.

Baca :

Kepala Kantor Wilayah DJP Riau, Ardiyanto Basuki mengatakan, donor darah berkolaboraso dengan berbagai organisasi dan dapat diikuti masyarakat umum. "Kami dari insan Kementerian Keuangan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas partisipasi dan dukungan semua pihak, sehingga kami bisa menyelenggarakan peringatan Hari Oeang dengan berbagi kepada masyarakat," terangnya.

Perwakilan Jumat Berkah, Tony mengatakan mensupport kegiatan donor darah. "Baksos berjalan baik, lancar dan mudah-mudahan dapat membantu kebutuhan darah di PMI," tegasnya sambil mengatakan pendonor yang berhasil mendapatkan buah tangan.

Wakil Ketua III IKPTB, Khomus Yuhendry menambahkan, antusias masyarakat untuk mengikuti donor darah cukup bagus. Terbukti dengan banyaknya masyarakat yang datang sejak pagi hari.

Sementara itu, Ketua PMI Pekanbaru, Abdul Jamal memberikan apresiasi atas terlaksananya donor darah bersama. Dikatakannya, kebutuhan darah di Pekanbaru sekitar 300 kantong per hari untuk 31 rumah sakit, termasuk masyarakat daerah yang berobat ke Pekanbaru. "Kita berterima kasih dan bersyukur dibantu dalam donor darah massal, IKPTB dan organisasi lainnya. Kita butuh kesadaran masyarakat dan kami sering kerja sama dengan perusahaan-perusahaan lain  untuk memenuhi kebutuhan darah yang cukup tinggi," tegasnya.*

Terbaru
pekanbaru
Pemprov Riau Siapkan Tim Khusus Kejar Pendapatan Daerah
Selasa, 13 Januari 2026 | 19:14:14 WIB
pekanbaru
Inflasi Riau Dipicu Bencana Sumatera, Pemprov Datangkan Pangan dari Jawa
Selasa, 13 Januari 2026 | 18:31:22 WIB
politik
Komisi IV DPRD Riau Akan Panggil PUPR Bahas SILPA 2025
Selasa, 13 Januari 2026 | 14:08:52 WIB
rohul
Pengurus DPC PJI Rokan Hulu 2026-2029 Dikukuhkan
Selasa, 13 Januari 2026 | 14:05:00 WIB
sportainment
John Herdman Diperkenalkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Selasa, 13 Januari 2026 | 14:01:30 WIB
华 闻
PSMTI Riau Bantu Korban Bencana di Solok...
Selasa, 30 Desember 2025 | 01:17:57 WIB
Aklamasi, Zainal Arif Terpilih Jadi Ketua PSMTI...
Senin, 29 Desember 2025 | 14:12:33 WIB
Artikel Popular
1
3
5
politik
Komisi IV DPRD Riau Akan Panggil PUPR Bahas SILPA...
Selasa, 13 Januari 2026 | 14:08:52 WIB
Pilkada Tak Langsung Jadi Ancaman Demokrasi...
Kamis, 8 Januari 2026 | 20:27:09 WIB
hukum
Brigjen Jossy Pamit: Terima Kasih,...
Senin, 12 Januari 2026 | 15:32:02 WIB